MENGATASI RASA TAKUT SEKOLAH DIHARI PERTAMA Masuk TK /SD


MENGATASI RASA TAKUT SEKOLAH DIHARI PERTAMA Masuk TK /SD

Setiap anak pasti mengalami gejolak perasaan yang tidak menentu saat hari pertama masuk sekolah.Ada yang menangis tertawa , bergembira bahkan terus melekat pada ibunya.Umumnya berlangsung 1-3 hari.Rasa takut dihari petama sekolah disebabkan :

1. Faktor kepribadian anak; pada anak yang memiliki kepribadian tertutup atau introvet sulit segera berbaur.apalagi yang sejak kecil terlalu dekat dengan orangtuanya, sulit beradaptasi.

2. Faktor orang tua; Kecemasan berlebihan akan berpengaruh pada tingkat stres anak.

3. Ketidak jelasan aturan sekolah bisa membuat anak tidak nyaman.

4. Tidak terbiasa dengan lingkungan baru.
Tugas orang tua

• Jauh sebelum sekolah beri gambaran meneyenangkan,termasuk melihat keceriaan siswa siswanya disekolah itu.

• Kenali perubahan emosi dan fisiknya , jika kelihatan takut, rewel .,alasan sakit.Tenangkan ,jangan dibentak, dan yakinkan anda tidak membiarkan nya sendirian.Dan orang tua sendiri tidak boleh merespon dengan kepanikan atau memaksanya dengan kasar.

• Biasakanlah anak bermain teman temannya. Agar dia mudah bergaul . dengan demikian dia tidak canggung untuk bermain dengan teman barunya disekolah.

• Bergembiralah anda mengantarkannya sekolah ,agar sekolah dirasakan sebagai tempat yang menggembirakan.

“Jadilah orang tua yang memiliki kepedulian yang besar’ untuk ‘ mengantar kan anak kemasa depan yang bahagia. Karena itu berbahagialah saat anda mengantar anak sekolah pertama kali.”

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menjadi Tempat Curhat Siswa ;

Tips Praktis Motivasi Belajar Siswa: Memadukan Teori dan Relevansinya

Kiat Menjadi Guru Profesional Abad 21 (Tuntutan Kurikulum 2013)