Meningkatkan Kesadaran Manfaat Evaluasi Pembelajaran Abad 21



 
Pada dasarnya sebuah upaya harus dimonitor tingkat keberhasilan guna mengukur efektivitas proses kegiatan  yang dinginkan melalui faktor faktor pendukungnya. Inilah beberapa manfaat pentingnya pengukuran proses keberhasilan pembelajaran :


yang dilakukan. Dalam kegiatan pembelajaran evaluasi perlu dilakukan oleh siswa/orang tua ,guru dan sekolah guna menemukan upaya mencapai prestasi

Bagi Siswa 

·         Kognitif : Siswa  semestinya sudah benar benar menguasai mata pelajaran /pengetahuan yang diajarkan  tanpa  harus menyontek. Sehingga saat mengerjakan soal memiliki kepercayaan diri untuk mengerjakannya sendiri lantaran sudah menguasai  materi  pelajaran secara logis. 

·         Afektif : Siswa dapat merasa nyaman ,tenang  dan bahagia saat menjalani kegiatan proses pembelajaran. Sehingga siswa bersemangat untuk mengikuti kegiatan pembelajaran secara berkesinambungan.

·         Psikomotorik :Perilaku selama kegiatan  pembelajaran  ,siswa  dapat menunjukkan peran aktif dalam belajarnya(active learning) sehingga memiliki pengalaman belajar yang membangun kompetensi.

·         Spiritual :Perilaku spiritualitas siswa dapat terlihat pada  kesungguhannya menjalani tata-tertib sekolah,menjadi anak “baik” dan siswa yang memiliki tanggung jawab.


Bagi Guru 

·         Evaluasi Daya Serap Siswa;dari hasil evaluasi ,guru diharapkan memiliki gambaran konkret  tentang tingkat kompetensi dan daya serap kegiatan pembelajarannya maupun siswa yang masih butuh bimbingan termasuk siswa yang sudah belajar keras namun belum dapat sampai pada ketuntasan kompetensi yang diharapkan.  Setelah  mengetahui hasil dari evaluasi ini guru diharapkan dapat menyusun rencana tindakan remedial atau enrichment .

·         Evaluasi Materi :hasil evaluasi ini  juga menjadi tolok ukur bagi guru bersangkutan untuk mengukur efektivitas materi pembelajaran yang diberikan  . Termasuk mengukur tingkat knowledge skill yang dimiliki guru bersangkutan  dalam bidang mata pelajaran  yang diampunya.

·         Evaluasi Metode Pembelajaran:Seorang guru diharapkan memiliki kecakapan dalam penguasaan materi pelajaran kecakapan pemilihan penggunaan materi mengajar,metodologi  dan pemilihan media serta sumber belajar. Termasuk menciptakan suasana pembelajaran yang efektif bagi siswa. Jika  hampir sebagian  besar siswa anda tidak dapat  menguasai pelajaran dengan baik dapat dipastikan dikarenakan kesalahan anda sebagai pengajar baik sebagai pribadi maupun metode pengajarnya. 

Bagi Manajemen Sekolah 

·         Efektifitas Peran SDM Tenaga Pendidik;sekolah diharapkan dapat mengetahui hasil kinerja para tenaga pendidik terutama dalam proses Kegiatan Belajar dan Mengajar seperti kemampuan guru dalam menyusun satuan pengajaran yang bermutu,penguasaan terhadap materi pelajaran,kemampuan menggunakan  metode pengajaran ,pemilihan  media dan sumber belajar serta penentuan alat evaluasinya.

·         Efektifitas Pelaksanaan Kurikulum :sekolah semestinya dapat mengukur keberhasilan pelaksanaan kurikulum yang dijalankannya  setelah mengetahui hasil  evaluasi yang di perolehnya .Setelah terlebih dahulu menentukan deskripsi tujuan penyelenggaraan  pembelajaran :Kompetensi Umum dan Kompetensi Khusus.

·         Bahan Penentuan Standar Kompetensi Penyelenggaraan KBM Berikutnya:hasil dari evaluasi belajar siswa  dapat dijadikan sistem Monitoring dan evaluasi untuk ditindak lanjuti pada  guna perencanaan peningkatan kompetensi SDM dan prestasi yang akan dicapai siswa.

Bagi Orang tua siswa

·         Evaluasi Jam Belajar;orang tua  dapat mengetahui  efektivitas hasil kesungguhan belajarnya di rumah melalui hasil evaluasi pembelajarannya di sekolah. Dengan demikian orang tua dapat menciptakan kebiasaan belajar yang rutin.

·         Evaluasi Keharmonisan : faktor kebahagiaan siswa dalam keluarganya dapat menentukan tingkat keberhasilannya dalam mengejar prestasi belajarnya. Demikian juga sebaliknya jika siswa tidak bahagia di rumah maka sering kali menjadi siswa yang bermasalah disekolah.

·         Evaluasi Pengetahuan Pendidikan anak :orang tua dapat mengukur tingkat pengetahuan terhadap tumbuh kembang  anaknya sendiri termasuk kepedulian tentang proses kegiatan pembelajarannya.

Bagaimanapun hasil evaluasi pembelajaran merupakan potret nyata untuk meningkatkan kompetensi setiap insan yang terlibat pada kegiatan pembelajaran... ?Karena itu seberapa  optimal anda dalam memanfaatkan hasil evaluasi untuk kemajuan dan perkembangan pelayanan prima pendidikan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kiat Menjadi Guru Profesional Abad 21 (Tuntutan Kurikulum 2013)

Penyebab siswa tak menghargai gurunya dan solusinya..!

PROPHET LEADERSHIP: PEJABAT AMANAH SOLUSI UMAT